Drop Down MenusCSS Drop Down MenuPure CSS Dropdown Menu

WELCOME

Selamat datang di blog saya Terima kasih atas atas kunjunganya..

4 Game RPG yang pernah berjaya di tahun 2008an

 1. Perfect World (PW)

        Berseting waktu zaman pertengahan semi modern, dengan pilihan karakter dari berbagai ras. Dulu seingat saya, baru ada ras, Peri, Manusia, dan Siluman. dan servernya Air, Api, dan Tanah. salah satu game populer pada waktu itu, bahkan pada tahun 2014-2015an ada turnamen nasionalnya dengan Bandung sebagai juara. seiring jalannya waktu ras tambahan mulai muncul yakni Duyung, Dewa, dan Nightshade.

        Game asal negeri panda ini menjadi salah satu game RPG yang mendominasi pasar daerah saya. dengan pemain yang cukup banyak, bersanding dengan RF, RO, SEAL. Dengan publiser Indonesia Lyto Game.

 
    2. Rising Force (RF)
        Berseting waktu masa depan disebuah planet di Galaxi Novus di mana sihir serta berdampingan dengan teknologi maju. user dapat memilih satu dari 3 Fraksi yang tersedia, Belato Union (Manusia), Holy Alliance Cora (Elf), Accretia Empire (Robot). Masing masing memiliki kelebihan dan kekurangan sendiri.
        Game asal negeri ginseng ini cukup populer, bahkan saya sendiri terkadang ingin memainkannya lagi, salah satu hal yang membuat saya tertarik memainkan game ini adalah adanya animasi 3D setingkat Final Fantasy VII. Dengan publiser Indonesia Lyto Game.
 
      3. Ragnarok Online (RO)
         Berseting waktu di masa lalu tepatnya era dimana masih ada naga (mungkin) dengan tema mitologi Nordik, salah satu keunggulan dari game ini menurut saya ialah pilihan kelas/job yang bisa diambil/dipilih oleh user, mulai dari job awal yakni Novice, lalu leveling up dari 1 sampai 10, user bisa berganti dari Novice ke salah satu job seperti Swordman, Mage, Archer, Merchan, Thief, dan Acolyte. yang mana nantinya ketika level job sudah mencapai 40-50, user bisa berganti job lagi ke job yang lebih tinggi.
             
        Game asal negeri ginseng ini cukup populer walau grafiknya masih menggunakan game retro, tapi ada kesan tersendiri memainkan game ini.
    4. Seal Online
    Game  asal negeri ginseng bergrafik unyu, dengan beragam fitur menarik didalamnya membuat game ini menjadi salah satu game populer di daerah saya pada tahun 2008an, salah satu fitur yang membuat saya tertarik adalah combo serangan, A, S, D. yang bisa di kombinasikan menjadi serangan mematikan. bahkan dulu kalau tidak salah ada barang yang agak mahal dan susah dicari yakni rubi.
 
Itulah 4 Game RPG yang pernah berjaya di tahun 2008 menurut saya di daerah saya.


 



 

Npc, Dongeon, Field

Npc (Non-Player Character)
    Karakter bukan player, maksudnya yang mengendalikan bukan user (manusia) alias program AI (Artifial Intelegence [Kecerdasan Buatan]), yang dibuat oleh programer untuk mendukung di dalam permainan seperti membantu player dalam menghadapi quest, membeli segala bentuk item yang di jual oleh player (baik itu barang tidak berguna sampai peralatan bagus), penjual barang barang umum sampai langka ke player, pemberi misi dan banyak lagi. Selalu ada di kota, goa (Dungeon), Field dan banyak lagi.

Dungeon
    Dungeon atau ruangan gelap bawah tanah.. (secara harfiah), adalah sebuah tempat bermacam bentuk, mulai dari goa, reruntuhan, tower (bangunan menjulang tinggi), lubang besar, bekas tambang, dan/atau sebuah portal menuju dimensi lain. Berisi monster monster yang lebih kuat di banding dengan monster monster di Field (di luar/di alam bebas.) sering kali untuk masuk kedalam membutuhkan sebuah Party atau grup minimal 2-4 orang, tergantung dengan game/permainan yang dimainkan. tak hanya itu ada juga beberapa syarat untuk masuk kedalamnya seperti sebuah token, kunci, arak, bebatuan, scroll, dll.

    Tempat itu juga salah satu tempat untuk mencari bahan bahan Quest, pembuatan perlengkapan, untuk evolusi pet, koleksi, menaikkan level lebih cepat, mendapatkan sebuah tittle, barang langka, dan sebagainya. Namun tingkat kesulitannya agak tinggi dan para pemain harus pandai dalam mengatur strategi untuk menumpaskan/menyelesaikannya, karena kebanyakan game/permainan ketika masuk kedalam sebuah Dungeon di beri jangka waktu untuk menyelesaikannya jika melebihi akan gagal serta ada batas masuk per-harinya.

Field
    Field atau lapangan, daratan luas. adalah tempat di luar kota, berupa lapangan, padang savana, padang pasir, hutan hutan, gunung gunung, kota yang di tinggalkan, danau, laut, atau langit. tempat bebas dimana monster hidup, dan para pemain terkadang melakukan PK (Player Kill) jika ada di sistem didalam game tersebut. bisa di akses oleh player dengan level berapapun, tanpa syarat. hanya saja, setiap region atau daerah berbeda beda tipe, dan level monsternya. Dari monster lemah sampai monster kuat, bahkan ada beberapa game yang menerepkan boss field, yakni monster terkuat di daerah tersebut.

    sama halnya seperti Dungeon, field juga tempat untuk mencari bahan bahan Quest, pembuatan perlengkapan, untuk evolusi pet, koleksi, menaikkan level lebih cepat, mendapatkan sebuah tittle, barang langka, dan sebagainya. Namun tingkat kesulitannya agak lebih ringan dibanding Dungeon. serta tidak perlu sebuah party untuk menjelajahinya.

Popular Post